//
PENGOLAHAN AIR ASAM TAMBANG MENGGUNAKAN ZEOLIT ALAM DAN TANAH LEMPUNG SEBAGAI MEMBRAN KERAMIK |
|
BACA FULL TEXT ABSTRAK Pemesanan Versi cetak |
|
Pengarang | Ririna Dara - Personal Name |
---|---|
Fakultas | Fakultas Teknik |
Tahun Terbit | 2017 |
Abstrak/Catatan Kegiatan pertambangan selalu membawa dua sisi yaitu memacu kemakmuran ekonomi negara sekaligus perusak lingkungan yang sangat potensial. Air asam tambang adalah salah satu permasalahan lingkungan yang dihasilkan oleh industri pertambangan. Salah satu upaya pengendaliannya dapat dilakukan dengan cara pembuatan membran dari material berpori. Dalam penelitian ini, dibuat membran keramik berpori berbasis zeolit alam dan tanah lempung. Zeolit alam dan tanah lempung dicampur menggunakan air, lalu dicetak membentuk membran. Selanjutnya membran dikeringkan selama 7 hari dan dibakar di dalam furnace pada suhu 500⁰C selama 2 jam sampai akhirnya terbentuk membran keramik. Kemudian membran keramik digunakan untuk menurunkan pH dan kandungan logam Mn pada air asam tambang. Sebagai pembuktian fungsi membran keramik, sampel air asam tambang sebelum perlakuan dan sesudah perlakuan diuji Spektrofotometri Serapan Atom. Hasil pengujian menunjukkan bahwa kenaikan pH dan penurunan logam Mn pada air asam tambang yang optimal terjadi pada persentase zeolit 40%, waktu tampung 60 menit, dan tekanan 9 psi. Kenaikan pH mencapai nilai 6,86 dengan efisiensi penyerapan 71,67%. Kata Kunci: air asam tambang, zeolit, pH, spektrofotometri serapan atom, membran keramik | |
Tempat Terbit | Banda Aceh |
Literature Searching Service |
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS) |
Share Social Media | |
Tulisan yang Relevan ADSORPSI ION LOGAM MN(II) DAN NETRALISASI PH DARI AIR ASAM TAMBANG MENGGUNAKAN ZEOLIT ALAM TERAKTIVASI FISIKA (Suci Riski Tami, 2018) |
|
Kembali ke sebelumnya | |