Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
PERTUMBUHAN DAN KELANGSUNGAN HIDUP LARVA IKAN BETOK (ANABAS TESTUDINEUS) YANG DIBERI PAKAN ALAMI DAN BUATAN YANG MENGANDUNG PROBIOTIK KOMERSIL
Pengarang
Soviana - Personal Name;
Dosen Pembimbing
Nomor Pokok Mahasiswa
1011102010078
Fakultas & Prodi
Fakultas Kelautan dan Perikanan / Budidaya Perairan (S1) / PDDIKTI : 54243
Subject
Kata Kunci
Penerbit
Banda Aceh : Universitas Syiah Kuala., 2015
Bahasa
Indonesia
No Classification
-
Literature Searching Service
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)
Penelitian tentang pertumbuhan dan kelangsungan hidup larva ikan betok (Anabas testudineus) yang diberi pakan alami dan pakan buatan yang mengandung probiotik telah dilakukan di Laboratorium Aquatik Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Syiah Kuala, Banda Aceh pada bulan Oktober 2014 sampai Januari 2015. penelitian ini bertujuan untuk mencari kemungkinan pergantian peran Artemia sebagai pakan alami dengan pakan buatan yang mengandung probiotik serta dosis probiotik yang optimal. Penelitian ini menggunakan metode Rancangan Acak Lengkap dengan 6 taraf perlakuan dan 3 ulangan. Perlakuan yang dilakukan meliputi perlakuan dosis probiotik; A(Artemia sp,), B(0 ml/kg), C (5 ml/kg), D (10ml/kg), E (15 ml/kg) dan F (20 ml/kg) dalam pakan. Hasil analisis sidik ragam (ANOVA) menunjukkan bahwa penambahan probiotik komersial dalam pakan berpengaruh nyata terhadap pertumbuhan dan kelangsungan hidup larva ikan betok (A. testudineus) pada taraf uji 5%. Dosis perlakuan C (5 ml/kg) merupakan dosis yang terbaik dari segi pertambahan panjang mutlak dengan nilai rerata (0,45 cm), pertambahan bobot mutlak (0,19%), serta pertumbuhan spesifik (16,05%), sedangkan kelangsungan hidup terbaik terdapat pada perlakuan A(Artemia) dengan nilai rerata (65,83%) larva ikan betok (A. testudneus).
Kata Kunci: Ikan betok, probiotik komersial, pertumbuhan.
Tidak Tersedia Deskripsi
PERTUMBUHAN DAN KELANGSUNGAN HIDUP LARVA IKAN BETOK (ANABAS TESTUDINEUS) PADA PEMBERIAN PAKAN ALAMI ZOOPLANKTON (MISRAWATI, 2015)
PENGARUH PEMBERIAN ENZIM PAPAIN DAN DOSIS OPTIMUMNYA DALAM PAKAN TERHADAP PERTUMBUHAN DAN KELANGSUNGAN HIDUP IKAN BETOK (ANABAS TESTUDINEUS) (Muhammad Iqbal, 2017)
PENGARUH PEMBERIAN PROBIOTIK KOMERSIL DAN MOLASE TERHADAP PERTUMBUHAN BENIH IKAN KAKAP PUTIH (LATES CALCARIFER) (Rizki Ananda, 2017)
PENAMBAHAN PROBIOTIK KOMERSIAL PADA PAKAN TERHADAP PERTUMBUHAN DAN KELANGSUNGAN HIDUP LARVA IKAN PERES (OSTEOCHILUS SP .) (Linda Royani, 2015)
PERTUMBUHAN DAN KONVERSI PAKAN IKAN BETOK(ANABAS TESTUDINEUS) PADA PEMBERIAN SILASE IKAN DALAM PAKAN (Rahmat Tillah, 2015)