Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
SKRIPSI
PERBANDINGAN HASIL BELAJAR SISWA YANG MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN EXAMPLES NON EXAMPLES DENGAN RNKONVENSIONAL BERBANTUAN MEDIA GAMBAR DALAM MATA PELAJARAN IPS TERPADU DI SMP NEGERI 1 BAITUSSALAM ACEH BESAR
Pengarang
SRI RATNA DEWI - Personal Name;
Dosen Pembimbing
Nomor Pokok Mahasiswa
1006101120071
Fakultas & Prodi
Fakultas / / PDDIKTI :
Penerbit
Banda Aceh : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan., 2015
Bahasa
Indonesia
No Classification
371.3
Literature Searching Service
Hard copy atau foto copy dari buku ini dapat diberikan dengan syarat ketentuan berlaku, jika berminat, silahkan hubungi via telegram (Chat Services LSS)
ABSTRAK
Katakunci: Perbandingan, hasil belajar, examples non examples, konvensional berbantuan media gambar, IPS Terpadu.
Model pembelajaran examples non examples adalah model pembelajaran yang menggunakan gambar sebagai media pembelajaran. Penggunaan media gambar membuat kegiatan pembelajaran lebih menarik. Masalah dalam penelitian ini adalah apakah hasil belajar siswa yang menggunakan model pembelajaran examples non examples lebih baik dari pada hasil belajar siswa dengan menggunakan konvensional berbantuan media gambar dalam mata pelajaran IPS Terpadu di SMP Negeri 1 Baitussalam Aceh Besar? Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbandingan hasil belajar siswa yang menggunakan model pembelajaran examples non examples dengan konvensional berbantuan media gambar dalam mata pelajaran IPS Terpadu di SMP Negeri 1 Baitussalam Aceh Besar. Hipotesis dalam penelitian ini adalah hasil belajar siswa yang menggunakan model pembelajaran examples non examples lebih baik dari pada hasil belajar siswa dengan menggunakan konvensional berbantuan media gambar dalam mata pelajaran IPS Terpadu di SMP Negeri 1 Baitussalam Aceh Besar. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh kelas VIII-1 yang berjumlah 15 siswa, dan kelas VIII-2 yang berjumlah 15 siswa. Penentuan sampel dilakukan dengan cara purposive sampling. Teknik pengumpulan data melalui tes. Teknik pengolahan data menggunakan statistik parametrik yaitu uji-t. Berdasarkan hasil pengolahan data diperoleh thitung = 3,39, dan ttabel = 1,70. Artinya, thitung ? ttabel atau 3,39 ?1,70, maka H0 ditolak. Jadi, dapat disimpulkan bahwa hasil belajar siswa yang menggunakan model pembelajaran examples non examples lebih baik dari pada hasil belajar siswa yang menggunakan pembelajaran konvensional berbantuan media gambar dapat diterima.
Tidak Tersedia Deskripsi
PERBANDINGAN HASIL BELAJAR SISWA MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN PICTURE AND PICTURE DENGAN MODEL PEMBELAJARAN EXAMPLES NON EXAMPLES PADA MATA PELAJARAN IPS TERPADU KELAS VIII SMP NEGERI 2 KUTA BARO (Arifsah Putra, 2016)
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE EXAMPLES NON EXAMPLES BERBANTUAN MEDIA GAMBAR UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR GEOGRAFI SISWA KELAS X SMA NEGERI 4 BANDA ACEH (AYU WANDIRA, 2016)
PERBANDINGAN HASIL BELAJAR SISWA MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN TIPE DEMONSTRATION DENGAN EXAMPLES NON EXAMPLES PADA MATA PELAJARAN GEOGRAFI KELAS XI SMA NEGERI 1 SERUWAY KABUPATEN ACEH TAMIANG (Lina Tusyifa, 2019)
PERBEDAAN HASIL BELAJAR YANG DIAJAR DENGAN MODEL PEMBELAJARAN EXAMPLES NON EXAMPLES DAN PICTURE AND PICTURE PADA KONSEP CAHAYA SISWA KELAS VIII SMP 4 BANDA ACEH (ULFA MAULI HAZIRNI, 2015)
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN EXAMPLES NON EXAMPLES BERBANTUAN MEDIA PUZZLE UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR GEOGRAFI SISWA KELAS X-IPS MAN KUTA BARO ACEH BESAR (ROSA AMELIA, 2016)